Konservasi Arsitektur (Setu Babakan)

Bab V Kesimpulan, Saran dan Daftar Pustaka Kesimpulan Di kawasan Setu Babakan   Kampung Betawi, kita dapat menyaksikan pagelaran seni tradisional masyarakat Betawi, mulai dari atraksi kesenian Pertunjukan Tari Topeng, Tanjidor, Marawis, Lenong, Gambang Kromong, Tari Lenggang Nyai, Tari Narojeng dengan dilengkapi dengan ondel-ondel yang merupakan icon budaya tradisional masyarakat Betawi. Tempat wisata kampung Betawi di kawasan Setu Babakan ini, merupakan sebuah perkampungan yang menjadi potret dan miniatur sketsa dari kegiatan masyarakat lokal asli Jakarta. Di mana tempat ini dapat menjadi sebuah wahana edukasi bagi siapapun untuk mengenal lebih dalam tentang kehidupan masyarakat Betawi, dari kesenia, tradisi, budaya, dan kuliner tradisional Betawi. Kampung Betawi yang menghadap kesebuah setu atau yang kita kenal dengan sebutan danau, menambah suasana asri di tempat wisata budaya ini. Danau buatan yang luas, menjadi resapan air serta wahana permainan air bagi para pengu

Ilmu Sosial Dasar

Pengertian Ilmu Sosial Dasar


A.    Pengertian Sosial Dasar
       Ilmu Sosial Dasar adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari/menelaah tentang masalah-masalah sosial di dalam sebuah masyarakat yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah manusia.


B. Kelompok Ilmu Pengetahuan
Ilmu pengetahuan dapat dikelompokan yang terdiri dari :
Ilmu pengetahuan alam (Natural Science)
  adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari mengenai keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam alam semesta dan hubungan keterkaitan atau hubungan timbal balik antara manusia dengan alam.
Ilmu Pengetahuan Sosial (Social Science)
  adalah ilmu yang mempelajari tentang unsur-unsur atau nilai-nilai interaksi sosial, nilai kehidupan, hubungan antara manusia.
Pengetahuan Budaya atau Pengetahuan Humaniora (The Humanities)
  adalah ilmu yang mempelajari tentang suatu norma asas, adat dan kebiasaan masyarakat di setiap wilayah diberbagai Negara


A.   Persamaan ISD dengan IPS

    Kedua-duanya merupakan bahan studi untuk kepentingan program pendidikan.
    Keduanya bukan disiplin ilmu yang berdiri sendiri.
    Keduanya mempunyai materi yang terdiri dari kenyataan sosial dan masalah sosial.



B.   Perbedaan ISD dengan IPS

    Ilmu sosial dasar diberikan di Perguruaan Tinggi, ilmu pengetahuan sosial diberikan di sekolah dasar dan sekolah lanjutan.
    Ilmu sosial dasar merupakan mata kuliah tunggal sedangkan ilmu pengetahuan sosial dasar merupakan kelompok dari sejumlah mata pelajaran.
    Ilmu Sosial dasar diarahkan kepada pembentukan sikap dan kepribadian, sedang ilmu pengetahuan sosial diarahkan kepada pembentukan pengetahuan dan keterampilan intelektual.



C. Ruang Lingkup ISD

Bahan pelajaran Ilmu Sosial Dasar dapat dibedakan 3 golongan :
    kenyataan-kenyataan sosial yang ada dalam masyarakat, yang secara bersama-sama merupakan masalah sosial tertentu.
    konsep-konsep sosial atau pengertian-pengertian tentang kenyataan-kenyataan sosial dibatasi pada konsep dasar atau elementer saja yang sangat diperlukan untuk mempelajari masalah-masalah sosial yang dibahas dalam Ilmu Pengetahuan Sosial
    Masalah-masalah yang timbul dalam masyarakat, biasanya terlibat dalam berbagai kenyataan-kenyataan sosial yang antara yang satu dengan yang lainnya berbeda.




Kesimpulan
Pada dasarnya ilmu sosial dasar dengan ilmu pengetahuan sosial memiliki perbedaan, namun kedua hal tersebut memiliki persamaan dalam pembahasan yaitu mengenai masalah-masalah sosial. Oleh karena itu, ISD adalah mata kuliah yang penting dan perlu dipelajari agar dapat membantu mahasiswa dalam menjalani kehidupan sosial dengan baik dan benar sesuai dengan aturan yang berlaku.


Daftar Pustaka



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Konservasi Arsitektur (Setu Babakan)

Manusia dan Harapan

Kritik Deskriptif